Tuesday, October 20, 2009

Pesta Ghana, Pesta Afrika


Suka Cita Pendukung Ghana dan Warga Mesir (16/10)

Selamat buat Ghana yang merengkuh gelar Piala Dunia Junior Usia dibawah 20 Tahun di Mesir. Sebuah kejutan baru dari kekuatan benua hitam. Wajar saja jika sepanjang pertandingan warga lokal Kairo mengelu-elukan Ghana. Mungkin bisa jadi solidaritas antar warga Afrika menjadi pemicunya. Aku yang menjagokan tim Samba Brazil harus kecewa kali ini.

Sebenarnya Brazil sudah punya kartu As sejak menit ke-27, sebab Ghana harus bermain dengan sepuluh orang setelah Daniel Addo dikartu merah langsung akibat menjatuhkan Alex Teixeira. Silih berganti penyerang muda Samba membombardir pertahanan Black Sattellites--julukan Ghana. Namun kedisiplinan lini belakang dan tangguhnya penjaga gawang Daniel Adje membuat peluang-peluang itu mentah.

Skor kacamata kosong-kosong bertahan hingga pertandingan usai. Saat adu penalti, dua penendang Brazil, Maicon dan Texeira gagal melaksanakan tugasnya. Terbanglah gelar juara ke pelukan Ghana.

Piala Dunia kali ini memang sarat kejutan tim-tim non-unggulan. Ghana, Kostarika, Hungaria, Korea Selatan dan Venezuela sanggup mematahkan dominasi tim-tim adidaya. Kapan giliran Indonesia?

Thursday, October 15, 2009

Monday, October 12, 2009

Tuan Rumah Kecewa Dua Kali

Mesir vs Italy, Cairo International Stadium

Even Piala Dunia sepakbola usia 20 tahun yang dihelat di Mesir membawa banyak cerita. Meski gaung kejuaraan sebelum perhelatan dimulai terkesan kurang wah, antusiasme warga Kairo cukup meledak. Ketika "el Faraena el Sighar" alias Fir'aun-fira'un junior berlaga, bangku-bangku stadion disesaki warga yang ingin mendukung tim kesayangan Mesir. Agenda pembukaan di stadion Borg el Arab, Alexandria berlangsung meriah, apalagi ditambah kemenangan sensasional tuan rumah atas Trinidad Tobago 4-1.

Sayang, euforia yang mengalir deras bersama gemericik sungai Nil sempat terpaku sejenak ketika 10 pemain Paraguay berhasil mencuri kemenangan dramatis dua hari kemudian. Headline koran-koran keesokan harinya memampang foto penyerang Mesir Mohammad Talaat yang tertunduk di atas rumput. Mau tak mau pertandingan melawan favorit Italia menjadi laga hidup-mati yang harus dimenangi!

Oppa! Jadilah Bogy pahlawan Mesir malam itu. Baru beberapa detik memasuki lapangan, striker bernama asli Ahmed Fathi ini langsung menyundul bola, menaklukkan kiper Fiorillo. Sepuluh menit kemudian, sekali lagi Bogy beraksi, menyegel kemenangan 4-2 atas Azzurri.

Puji syukur kepada Allah SWT, aku salah satu diantara puluhan ribu mata yang menyaksikan kemenangan dramatis itu. Meski harus mati-matian merayu calo, tiket pertandingan itu bisa kudapatkan. Satu catatan lagi, untuk pertama kalinya, aku melihat pertandingan langsung dari stadion di Kairo.


Bola itu bundar. Di babak 16 besar Mesir harus dibenamkan Kosta Rika yang tidak diunggulkan. Pupus sudah mimpi indah masyarakat antero Mesir. Maka tak heran saat Kosta Rika kembali berlaga, warga Kairo berbondong-bondong menuju stadion dengan tujuan memberikan dukungan kepada Uni Emirat Arab, lawan Kosta Rika. "Kekalahan kemarin tak perlu diratapi, asal Kosta Rika kalah" mungkin begitu isi benak mereka. Aku melihat langsung melalui siaran televisi, setiap Kosta Rika memegang bola siulan mengejek disuarakan pendukung Mesir yang memihak Emirat.

Seribu sayang, kesalahan kapten Emirat membuat dendam Mesir tidak bisa terlampiaskan. Kosta Rika menyerobot bola di menit akhir dan menceploskan bola untuk kemenangan 2-1.

Lagi-lagi kecewa.